PRABUMULIH. Lembayungnews|. Hari terakhir penggalangan dana untuk korban bencana Sulawesi Barat, Jawa Barat, dan Kalimantan Selatan. Setelah 5 hari melakukan giat pengumpulan dana demi kemanusiaan hari ini, Rabu 20/01/2021 Komandan Komando Inti Mahaditana resmi menutup dan menghentikan kegiatan penggalangan dana di wilayah Tanjung Rambang.
“Hari ini saya sudah memerintahkan kepada seluruh anggota KOTI agar menghentikan kegiatan penggalangan dana untuk saudara kita yang tertimpa musibah beberapa waktu yang lalu.” Ujar Kamal menyampaikan kepada media ini.
“Alhamdulillah setelah 5 hari kita melakukan aksi, kita dapat mengumpulkan dana sebanyak Rp3 juta, yang nantinya akan kami setorkan ke MPC PP untuk bisa didistribusikan kepada pihak yang memang membutuhkan,”
“Dalam kesempatan ini saya pribadi menyampaikan ungkapan terimakasih kepada semua saudara-saudaraku yang telah memberikan bantuan kepada para korban melalui kami. Dan juga kami segenap anggota KOTI mohon maaf jika selama kami melakukan penggalangan dana di jalan Tanjung Rambang, ada hal yang menyinggung perasaan dan ada sikap yang kurang berkenan dari anggota kami, maka saya menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya, dan bagi yang sudah memberikan sumbangan entah berapapun itu, semoga akan berbuah pahala di sisi Allah Swt, Aamiin. Semoga saja apa yang telah kita lakukan ini dapat sedikit membantu para korban bencana yang saat ini memang sedang mengharapkan bantuan,” ujar Imhar Kamaludin.
Penggalangan dana yang dilakukan oleh Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Prabumulih dijadwalkan berakhir tanggal 23 mendatang. Sesuai dengan instruksi dari ketua MPC PP Rifky Baday Baihaqi, SH., M.Kn.
“Jadi untuk MPC PP sendiri masih akan melaksanakan penggalangan dana di lokasi yang sudah ditetapkan oleh pimpinan kita, baik untuk PAC Barat, Selatan, Timur, RKT, dan Cambai, hanya KOTI yang sudah menghentikan kegiatan ini,” ungkapnya mengakhiri. (Raif)