KOTI Mahatidana Distribusikan Bantuan 42 sak Beras ke Srikandi, SAPMA dan PAC Barat

PRABUMULIH. Lembayungnews|. Sebanyak 35 sak beras dibagikan oleh KOTI kepada rekan-rekan se organisasi sebagai bentuk soliditas dan solidaritas antar sesama anggota dan Kader Pemuda Pancasila Kota Prabumulih. Selasa 10/08/2021.

 

Adapun kali ini bantuan terebut didistribusikan ke Srikandi, sebanyak 17 sak, SAPMA sebanyak 15 sak dan PAC Barat sebanyak 10 sak.

 

Pembagian beras ini merupakan upaya mempererat silaturahmi dari KOTI sebagai organisasi sayap Pemuda Pancasila dibawah naungan Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila.

 

Sebagaimana diketahui dalam struktur organsisasi sayap Pemuda Pancasila dibawah kepemimpinan MPC adalah, Komando Inti (KOTI) Satuan Mahasiswa dan Pelajar (SAPMA) Srikandi dan Pengurus Anak Cabang (PAC).

 

Ke empat organisasi sayap tersebut mempunyai fungsi dan wewenangnya masing-masing.

 

Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Prabumulih Rifky Baday Baihaqi, SH.,M.Kn. mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Inhar Kamaluddin selaku Komandan Komando Inti yang mempunyai inisiatif seperti ini.

“Kami ucapkan terimakasih kepada saudara kami Kamal selaku Komandan Komando Inti Mahatidana yang mempunyai inisiatif untuk berbagi seperti ini. Ini merupakan bentuk solidaritas sebagai sesama anggota organisasi kepemudaan yang berlandaskan Pancasila, semoga ini dapat menjadi penguat ikatan antar sesama aktivis,” ungkap Baday via pesan singkat.

 

Inhar Kamaluddin menerangkan, kegiatan ini sebagai salah satu cara untuk terus dapat menjalin komunikasi yang baik sebagai anggota ormas Pemuda Pancasila.

 

“Ini sebagai salah satu upaya kita agar komunikasi sesama anggota Pemuda Pancasila terus baik dan harmonis. Selama ini kita memberikan bantuan kepada masyarakat diluar organisasi, namun kita jangan lewatkan saudara-saudara kita sesama anggota pemuda pancasila. Mari kita senantiasa bergerak demi sebuah kebaikan,” Jelas Kamal saat membagikan bantuan hari ini yang dipusatkan di sekretariat DPC Srikandi Prabumulih. (Raif)

 

Editor: Rasman Ifhandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *