PRABUMULIH. Lembayungnews|. Pengcab JMSI Prabumulih lakukan Audiensi dengan pemerintah kota sekaligus menyerahkan plakat penghargaan dari JMSI Pusat melalui JMSI Wilayah Sumatera Selatan. Hari ini Kamis 12/08/2021.
Audiensi yang diterima oleh Wakil Walikota Prabumulih Andriyansyah Fikri, SH. Didampingi Asisten 2 Kota Prabumulih Mohammad Yusuf Arni. Serta dihadiri juga oleh Kepala Dinas Kominfo Drs Mulyadi Musa. M.Si.
Sedangkan dari JMSI yang sempat hadir Ketua Pengurus Cabang, Novlis Heriansyah, SH. Sekretaris Cabang JMSI Rasman Ifhandi, serta anggota dan kepala bidang lainnya.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua JMSI selain menyerahkan Plakat penghargaan juga menyampaikan bahwa organisasi perusahaan media siber atau Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) siap bersinergi dengan pemerintah kota Prabumulih dalam hal publikasi kegiatan positif oleh pemerintah.
“Kami sebagai organisasi perusahaan media online atau siber, siap untuk bersinergi dengan pemerintah, dan mendukung program-program yang telah dan akan dilaksanakan oleh pemerintah kota,” ungkap Novlis.
Ditambahkannya lagi, JMSI dalam melakukan kegiatannya akan terus mengacu pada UU No 40 tahun 1999 dan akan menjadi kontrol sosial bagi pemerintah.
“Saat ini kita tengah berusaha agar semua perusahaan media yang tergabung dalam JMSI dapat segera terverifikasi dewan pers. JMSI juga akan terus bekerja sesuai dengan aturan dan undang-undang pers No 40 tahun 1999, yang mana dalam mencari dan menerbitkan berita harus berimbang (cover both side),’ beber Novlis dalam obrolan dengan wawako hari ini.
Wakil Walikota Prabumulih H. Andriyansyah Fikri, SH. Pada kesempatan ini meminta kepada semua awak media khusus anggota JMSI agar senantiasa menjaga Marwah profesi jurnalis.
“Wartawan itu profesi terhormat, mestinya harus bisa menjaga marwah Jurnalis, seorang wartawan itu mestinya melewati proses yang telah ditentukan oleh dewan pers, apalagi terkait masalah ADV, sebagai mitra pemerintah media mestinya dapat bekerja sama, bukan memcari-cari kesalahan pemerintah. Kami tidak anti kritik namun jika ada hal yang salah atau kurang tepat hendaknya dapat disampaiakan secara langsung, tapi tentunya beserta solusi, bukan cuma mengkritik,’ ungkap Fikri.
Ditambahkannya lagi ada wartawan yang tidak punya karya jurnalistik namun dalam hal ADV dia meminta lebih.
“Kami selalu menekankan dalam setiap tahun ada dana studi banding, daripada buat jalan-jalan lebih baik dibelikan tanah agar komunitas wartawan juga punya rumah, serta ada beberapa wartwan yang jarang tidak membuat berita namun meminta ADV, kami minta kedepannya agar media di kota ini lebih profesional,” jelas Wakil Walikota dua periode ini.
Selanjutnya wakil walikota juga mengapresiasi JMSI sebagai organisasi perusahaan media online di kota ini yang siap bersinergi dengan pemerintah.
“Kami tentu mengapresiasi adanya organisasi media yang mau bersinergi dengan pemerintah,” pungkas wakil walikota. (Raif)
Editor: Rasman Ifhandi