Taman Buluh Hitam, Alternatif Lokasi Wisata yang Eksotis

  • Bagikan
Kunjungan tim media ke Taman Wisata Buluh Hitam, sambil bincang santai mengenai tanaman Talas Beneng
Kunjungan tim media ke Taman Wisata Buluh Hitam, sambil bincang santai mengenai tanaman Talas Beneng

PRABUMULIH. Lembayungnews|. Taman Buluh Hitam Talang Jimar kelurahan Sukaraja Kecamatan Prabumulih Selatan, salah satu alternatif bagi yang ingin mencari tempat rekreasi sambil belajar mengenal tanaman Talas Beneng.

 

Anda mencari tempat wisata yang jauh dari hiruk pikuk keramaian, yang dapat menjadi tempat alternatif bersantai sambil berbincang tentang bagaimana Budidaya tanaman Talas Beneng yang memiliki prospek cerah bagi petani yang ingin berspekulasi dengan usaha baru ini.

 

Tanaman talas beneng kini memiliki prospek bisnis yang cukup menjanjikan. Daun dan umbinya bernilai ekonomi tinggi karena semakin besarnya permintaan ekspor baik daun talas ataupun umbi talas.

 

Tanaman umbi talas ini awalnya hanyalah tumbuh liar, di bawah kaki gunung. Saat ini daun talas beneng ini bisa menjadi sumber penghasil rupiah.

 

Tidak ada yang terbuang sama sekali pada budidaya talas beneng ini, dari hasil panen daunnya saja kita bisa mendapatkan penghasilan tiap bulan sekali dan belum lagi panen umbinya. Sangat menguntungkan sebagai tanaman yang dapat dijadikan tanaman sela atau tumpang sari.

Spot memanah, belajar membidik sasaran dan melatih ketepatan serta konsentrasi
Spot memanah, belajar membidik sasaran dan melatih ketepatan serta konsentrasi

Ini yang sedang digagas oleh Fandri dan Mang Yono selaku pemilik lahan, selain itu juga mereka sedang membangun tempat wisata yang sangat layak untuk dijadikan tempat beristirahat dan bagi rekan-rekan yang ingin mencari tempat wisata yang tenang dan jauh dari keramaian.

 

Hal ini pernah disampaikan dan dipresentasikan kepada pemerintah kota Prabumulih melalui dinas pertanian, namun memang belum mendapat tanggapan positif sampai sejauh ini.

 

Keberadaan Taman Buluh Hitam memang masih perlu banyak perbaikan, namun mempunyai potensi wisata yang eksotis dan eksentrik bagi masyarakat kota Prabumulih yang memang kekurangan tempat rekreasi sebagai tempat refresshing.

 

Anda penasaran? Silahkan datang dan nikmati sendiri suasan alam yang masih sangat asri di lingkungan Taman Buluh Hitam ini. Jangan lupa bawa bekal jika ingin berkunjung kesini (Raif)

Editor: Rasman Ifhandi

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *