Guna Menyerap Aspirasi Masyarakat, DPRD Prabumulih Lakukan Reses di Tiga Dapil

PRABUMULIH. Lembayungnews. Sebagai upaya menyerap aspirasi masyarakat di setiap masing-masing daerah pemilihannya (Dapil), Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih melaksanakan Reses masa persidangan ke III Tahun 2023, Rabu (23/8/2023).

Sebagaimana diketahui, untuk Dapil I yang meliputi Kecamatan Prabumulih Barat, Kecamatan RKT dan Prabumulih Selatan dilangsungkan di Kantor Camat Prabumulih Barat, Dapil II meliputi Kecamatan Prabumulih Utara dan Kecamatan Cambai dilaksanakan di Aula Kantor Camat Prabumulih Utara.

Sedangkan untuk Dapil III yang meliputi Kecamatan Prabumulih Timur giat Reses dipusatkan di Aula Kantor Camat Prabumulih Timur.

Dapil I diketuai Wakil II, Ir Dipe Anom bersama Anggota DPRD Prabumulih, yaitu; Riza Ariansyah, Apriansyah ST, Heri Gustiwan ST MSi, Drs Idham Tergun MM, Feri Alwi SH, H Hendriansyah SE, Hj Nurlisna SH, dan H Ganjar Iman SH MH bertatap muka bersama warga di Kecamatan Prabumulih Barat.

 

“Iya reses ini dalam rangka menyerap aspirasi dari masyarakat di dapil I (Prabumulih Barat, Prabumulih Selatan, dan RKT),” ujar Dipe.

Menurutnya berbagai masukan dari masyarakat telah ditampungnya sebagai perwakilan mereka.

“Setiap aspirasi akan kita tampung dan nantinya menjadi pertimbangan DPRD, guna ditindaklanjuti,” bebernya.

Dapil II dipimpin Wakil Ketua I, H Ahmad Palo SE bersama Anggota DPRD, antara lain; Ade Irama SH MH, Deliani SPd, H Zainuddin, Rofika Susanti SIP, dan Hermali SPd.

Pada kesempatan ini Ahmad Palo mengajak masyarakat menyukseskan Pemilu 2024, yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024 mendatang.

Selain itu juga Palo menyinggung soal PJ Walikota Prabumulih yang menurutnya sudah ada 3 nama yang bakal diusulkan.

“Soal Pj Wako Prabumulih, DPRD Prabumulih telah mengusulkan tiga nama, Provinsi juga tiga nama, kita tinggal menunggu hasilnya saja,” ungkapnya.

Sementara itu, Dapil III langsung diketuai Sutarno SE MIKom bersama Anggota DPRD, seperti; Alfa Sujatmiko, Aryono, H Mat Amin SAg, Evi Susanti SE, H Hartono Hamid SH, Beni SH, Welizar SE dan Wahyu Budi Pratama.

Pada kesempatan itu, Ketua DPRD bersama Anggota bertatap muka bersama para lurah di Kecamatan Prabumulih Timur. “Tujuan reses ini, guna menerima masukan dan saran, perihal sarana prasarana infrastruktur, dan lainnya di Kecamatan Prabumulih Timur,” pungkasnya. (Raif)

Editor : Rasman Ifhandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *