PRABUMULIH. Lembayungnews. Kolaborasi Cak Arlan dan Franky Nasril SKom MM melakukan giat pembersihan sampah serta merapikan sepanjang jalan Kemala Kelurahan Muara Dua Prabumulih Timur, menindak lanjuti laporan dari masyarakat.
Terlihat juga Lurah Kelurahan muara dua Letti Oc, Ketua Rw, Ketua Rt serta masyarakat yang antusias mengikuti kegiatan gotong royong ini. Minggu 10/5/2024.
[ngg src=”galleries” ids=”17″ display=”imagebrowser”]Giat pembersihan sampah ini adalah yang ketiga kalinya dilakukan oleh pasangan Cak Arlan dan Franky.
Sebelumnya mereka juga membersihkan sampah di Kelurahan Anak Petai, Mangga Besar dan hari ini di Kelurahan Muara dua.
Dalam kesempatan wawancara dengan awak media, Franky menjelaskan kegiatan ini berdasarkan laporan warga melalui Lurah.
“Sesuai dengan laporan masyarakat jadi kita harus turun, karena kita juga tau persoalan sampah ini sudah menjadi permasalahan bersama, kami dari tim Arlan sebisanya akan melakukan yang terbaik untuk masyarakat,” ungkapnya.
Franky juga mengatakan apabila ada laporan masyarakat di kelurahan manapun akan kita tanggapi, asal mereka sudah berkoordinasi dengan Lurah.
“Tapi kami tim Cak Haji Arlan meminta agar warga masyarakat berkoordinasi dengan Rt, Rw dan Lurah maka kami siap turun,” tandasnya.
Sementara itu Lurah Kelurahan Muara Dua. Letti Ocvariani SKM, sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Kolaborasi antara Cak Arlan dan Franky.
“Iya banyak warga yang mengeluh karena dampaknya yang menimbulkan bau menyengat. Atas bantuan ini kami segenap perangkat Kelurahan juga warga masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada Cak Arlan dan Pak Franky,” ungkap Lurah Letti.
Selain itu Cak Arlan dan Franky juga menurunkan alat berat beko loader untuk mengorek sampah yang menumpuk seterusnya diangkut menggunakan mobil sampah dari dinas Perkim kota Prabumulih. (Raif)
Editor: Rasman Ifhandi