PRABUMULIH. Lembayungnews. Pj Walikota H Elman ST MM bersama Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Sumatera Selatan, Bambang Pramono lakukan tanam perdana padi Gogo di lahan perkebunan Kelapa Sawit desa Karya Mulya Kecamatan Rambang Kapak Tengah (RKT) Prabumulih.
Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh unsur forkopimda kota Prabumulih serta anggota Kelompok Tani (Poktan) Karya mandiri desa Karya Mulya. Rabu 24/7/2024.
[ngg src=”galleries” ids=”35″ display=”imagebrowser”]Dalam kesempatan wawancara dengan awak media, Kadis Pertanian Bambang Pramono menegaskan bahwa tanam perdana padi Gogo ini akan dilaksanakan sampai dengan bulan september 2024.
Adapun program ini merupakan upaya meningkatkan dan menambah luas panen padi di Sumatra Selatan.
“Kita ketahui saat ini Kementan RI mempunyai target untuk tambahan produksi sebanyak tiga sampai enam juta ton,” ungkapnya.
Bambang juga menjelaskan pada tahun 2022-2023 panen padi se indonesia baru mencapai 33 juta ton.
“Baru 33 juta ton sedangkan kebutuhan konsumsi kita untuk nasional sebanyak 2,5 juta ton perbulan, jadi dalam setahun paling tidak harus tersedia 30 juta ton. Inilah upaya kita untuk mencukupi kebutuhan tersebut, salah satunya dari Kota Prabumulih, ” beber Kadis Pertanian Prov Sumsel.
Dengan adanya lahan ini, Bambang Pramono menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada pemerintah Kota Prabumulih yang telah membantu upaya memenuhi kebutuhan pangan nasional.
Dia juga mengatakan bahwa Prabumulih merupakan salah satu kota di Provinsi Sumsel yang memiliki indeks ketahanan pangan yang cukup baik.
“Kemarin di rilis BPS salah satu penyumbang deflasi untuk Sumatra Selatan ialah Prabumuiih, ini sangat kami apresiasi sekali, sehingga kami dari Dinas Pertanian Provinsi hari ini juga akan support dengan mendatangkan 3 unit pompa untuk mendukung lahan pertanian ini,” katanya lagi sembari menerangkan pompa yang dikirim dengan ukuran 6 inci 1 unit dan 3 inci 2 unit.
Bahkan, dengan prestasi yang dicatatkan kota Prabumulih dalam mensupport ketahanan pangan nasional, tahun depan akan mengalokasikan bantuan dari APBD Provinsi untuk pengembangan produksi Cabai Merah dan Bawang Merah yang sudah ada.
Di tempat yang sama, Pj Walikota H Elman mengucapkan terimakasih kepada Kementan RI melalui Kadis Pertanian Provinsi Sumsel atas bantuannya pada hari ini.
“Terimakasih atas supportnya yang hari ini kita mulai tanam padi Gogo di sela-sela pohon Sawit seluas 90 hektar, ini salah satu bentuk sinergitas pemerintah kota dengan Kementerian Pertanian dalam upaya pemenuhan kebutuhan pangan nasional,” ucap Elman.
Pj juga mengharapkan kerjasama semua pihak termasuk awak media yang intens memberikan informasi yang positif bagi masyarakat kota ini.
“Dengan program ini kan dapat meningkatkan kesejahteraan petani kita, tentunya kita harus bersama-sama mendukung program ini, baik masyarakat, juga para wartawan yang mensupport hal yang positif,” tandas Pj Walikota. (Raif)
Editor : Rasman Ifhandi